BRANCH OFFICE BANDUNG

BRANCH OFFICE BANDUNG
JL. WR. SUPRATMAN No. 21 BANDUNG

Senin, 17 November 2014

Data PDB Tekan Nikkei, Interkoneksi Pengaruhi Kospi dan Hang Seng

Nikkei
 
Indeks Nikkei melonjak ke level tertinggi dalam tujuh tahun akhir minggu lalu, dimana ini kenaikan dalam empat sesi perdagangan beruntun. Investor terlihat terlalu agresif masuk ke bursa, karena fokus mereka jelang rilisan data PBD Jepang pada Senin minggu depan. Indeks Nikkei ditutup menguat 98,04 poin, atau 0,56% ke posisi 17.490,83. Minggu lalu indeks telah menguat 3,6% sejak BOJ menambah stimulusnya 31 Oktober lalu.

Nikkei terkoreksi lebih dari 1,0% pada awal pembukaan perdagangan pagi ini menyusul sentimen negatif dari data PBD. PDB Jepang kuartal ketiga kontraksi 1,6% dimana ekspektasi tumbuh 2,1%. Namun angka tersebut lebih baik dibandingkan kuartal sebelumnya yang kontraksi 7,1%. Data PDB yang buruk, membuat saham-saham berbasis ekspor mengalami penurunan seiring dengan penguatan yen terhadap dollar.

Rekomendasi
NKI SIGNAL 17-11-14

Kospi
 
Indeks Kospi belum lepas dari zona merah hingga perdagangan Jumat lalu. Aksi profit taking masih melanda bursa Korsel di tengah melambatnya pertumbuhan ekonomi. Tekanan yang dialami indeks tidak lepas faktor dari pelemahan yen yang merugikan ekspor Korsel karena membuat produk Korsel lebih mahal dibandinkan dengan Jepang. Indeks Kospi ditutup jatuh 15,37 poin, atau 0,78%, ke posisi 1.945,14.

Indeks Kospi bergerak positif hari ini seiring dengan penguatan yen pasca data PDB Jepang yang dibawah ekspektasi pasar. Faktor ini diperkirakan menjadi momentum investor melakukan aksi bargain hunting terhadap saham-saham bervaluasi rendah, khususnya sektor ekspor. Investor diperkirakan juga bereaksi dari interkoneksi bursa China dan Hong Kong.

Rekomendasi
KSI SIGNAL 17-11-14

Hang Seng
 
Indeks Hang Seng ditutup menguat penutupan perdagangan minggu lalu meski data ekonomi China berada di bawah ekspektasi. Namun sentimen pasar positif karena kenaikan indeks utama Wall Street. Dengan buruknya data China menjadi gambaran perlambatan ekonomi di Beijing, ini menjadi peluang kebijakan moneter bank sentral untuk mengeluarkan stimulus.  Indeks Hang Seng ditutup naik 67,76 poin, atau 0,34%, ke posisi 24.019,94.

Bursa utama Asia bergerak bervariasi pagi ini, dimana indeks Nikkei terkoreksi setelah data PDB  kuartal ketiga yang kontraksi. Selain itu, kinerja bursa Korsel menguat dampak dari penguatan yen terhadap dollar.

Sedangkan indeks Hang Seng kali ini berpotensi melanjutkan penguatan menyusul dimulainya perdagangan intekoneksi Shanghai dan Hong Kong. Namun awan hitam dow jones future diperkirakan membatasi laju indeks.

Rekomendasi
HSI SIGNAL 17-11-14

Tidak ada komentar: