BRANCH OFFICE BANDUNG

BRANCH OFFICE BANDUNG
JL. WR. SUPRATMAN No. 21 BANDUNG

Selasa, 29 April 2014

EUR/GBP Naik Tipis Pasca Data PDB Inggris

Data PDB Inggris yang tidak sesuai harapan memberi dorongan pada EUR/GBP. Namun, penguatan terbatas menjelang data inflasi Jerman, yang dapat mempengaruhi persepsi pasar mengenai prospek  kebijakan moneter zona euro. Sterling
PDB Inggris di kuartal pertama tumbuh 0,8% per kuartal dan 3,1% per tahun, sedikit di bawah prediksi 0,9% dan 3,2%. Sebenarnya, angka aktual itu adalah yang terpesat dalam empat tahun terakhir. Sayangnya, pasar tidak begitu terkesan dengannya. Pada dasarnya, pasar membutuhkan angka yang fantastis untuk mendukung prospek kenaikan suku bunga BOE tahun depan.

Sedangkan euro ditopang oleh pernyataan Presiden ECB Mario Draghi bahwa ECB masih jauh dari pelaksanaan stimulus agresif seperti pembelian obligasi skala besar. Pernyataan ini agak berbeda dengan yang disampaikan minggu lalu bahwa pembelian aset skala besar bisa dilaakukan bila inflasi turun ke level yang dapat mengancam pemulihan ekonomi zona euro.

Bagaimanapun, pasar tetap akan menggunakan data inflasi zona euro yang akan diumumkan besok untuk mengukur prospek QE. Bila inflasi lebih rendah dari bulan lalu, memperkuat desakan ke ECB untuk bertindak. Sebagai gambaran awal, ada data inflasi Jerman hari ini, bila tidak menunjukkan peningkatan, akan memberi tekanan ke euro.

Secara teknikal. EUR/GBP berhasil menembus resistance 0,8250 dan hampir menembus MA 25. RSI (14) naik dari 45 ke 46, tapi masih di bawah 50, indikasi kondisi bullish belum kuat. Stochastic (14,3,3) naik, tapi juga masih di bawah 50. MACD (12,26,9) masih di area negatif, meski memperlihatkan kenaikan.Posisinya sudah menembus 23,6% retracement dari kejatuhan 18 Maret-22 April di 0,8240. Ditutup di atas itu, bisa menuju 38,2% di 0,8270.

Tidak ada komentar: