BRANCH OFFICE BANDUNG

BRANCH OFFICE BANDUNG
JL. WR. SUPRATMAN No. 21 BANDUNG

Selasa, 16 September 2014

Emas Rebound, Fokus ke FOMC

Harga emas mengalami kenaikan tipis pada perdagangan har ini, setelah semalam rebound dari level terendah delapan dulannya. Namun, investor enggan mengambil posisi besar menjelang hasil rapat the Frd, dengan fokus utama isu suku bunga.

Rapat the Fed merupakan even penting minggu ini, dengan isu utama prospek kebijakan moneter pasca berakhirnya program pembelian obligasi bulan depan. Semakin kuat ekspektasi di pasar bahwa the Fed akan mengakui perbaikan ekonomi yang terjadi seiring berakhirnya program Quantitative Easing (QE).

Ada ekspektasi the Fed akan menggunakan momen ini untuk mulai memberi sinyalemen soal prospek kenaikan suku bunga. Menyusul data ekonomi dan hasil studi terbaru minggu lalu,  pasar memajukan proyeksi kenaikan suku bunga pertama the Fed, menjadi pertengahan tahun depan dari sebelumnya kuartal ketiga 2015. Bila memperkuat kemungkinan ini, sulit bagi emas untuk menjaga penguatan.

Dari sisi teknikal, emas rebound setelah menemukan support barunya di $1226. Candlestick menunjukkan sinyal reversal, begitu pula dengan indikator stochastic yang mulai golden cross di area oversold. Namun, penguatan emas selanjutnya akan diuji dengan penembusan resistance $1242. Jika ditembus, maka trend bearish angka pendek akan berakhir dan harga berpeluang naik lebih jauh menuju kisaran $1250.

Namun, jika harga masih tertahan di resistance tersebut, potensi bearish masih terbuka untuk menguji support di kisaran $1218 – $1226.

Rekomendasi
rekom

Tidak ada komentar: