BRANCH OFFICE BANDUNG

BRANCH OFFICE BANDUNG
JL. WR. SUPRATMAN No. 21 BANDUNG

Selasa, 18 Maret 2014

Data AS Positif, Emas Koreksi

Emas lengser dari level tertinggi enam bulan setelah data output industri AS naik lebih dari perkiraan, mengurangi permintaan sebagai investasi alternatif.
Produksi industrial tumbuh 0,6% selama Februari, di atas prediksi 0,2%. Data lainnya, empire manufacturing, atau aktivitas manufaktur di New York, turun naik ke 5,61 di Maret dari 4,48 di Februari. Data tersebut berdampak positif ke saham dan mengikis penguatan emas. Investor kini akan kembali fokus pada rapat regular the Fed yang akan berlangsung dalam 2 hari.
Namun begitu, sentimen emas masih didukung isu geopolitik di Ukraina setelah referendum Crimea. Presiden AS Barack Obama menerapkan sanksi atas dua ajudan Presiden Rusia Vladimir Putin dan Sembilan pejabat lainnya yang terkait dengan aksi militer ke Crimea. Sedangkan Uni Eropa memberlakukan pembekuan asset dan larangan kunjungan atas 21 pejabat Ukraina dan Rusia.  Baik AS maupun Eropa mengatakan siap meningkatkan sanksi, tergantung dengan respon Rusia. Jika ada tanda-tanda Crimea bakal memanas lagi, serta sangsi ekonomi terhadap Rusia diperberat, investor kemungkinan akan kembali melirik emas sebagai safe haven.
Dari sisi teknikal, masih dalam pola uptrend, namun sinyal reversal mulai muncul. Hal ini terlihat dengan terbentuknya pola bearish engulfing di candlestick. Indikator stochastic dead cross, dan harga mulai bergerak di bawah support di $1.364. Dengan begitu, potensi penurunan masih bisa berlanjut untuk menguji support berikutnya di kisaran $1.343 – $1.354. Trend bullish jangka pendek akan berakhir jika support tersebut ditembus. Sedangkan trend bullish bisa berlanjut jika harga kembali bergerak di atas resistance $1.375.  

Rekomendasi
Gold

Tidak ada komentar: