BRANCH OFFICE BANDUNG

BRANCH OFFICE BANDUNG
JL. WR. SUPRATMAN No. 21 BANDUNG

Rabu, 20 Agustus 2014

Asia Flat Naik

Nikkei
 
Indeks Nikkei berhasil bertengger di level tertingginya dalam dua pekan kemarin berkat membaiknya data perumahan AS yang berhasil angkat sentimen. Sementara itu pelemahan yen memicu meningkatnya aksi minat beli investor terhadap saham-saham unggulan khususnya berbasis ekspor seperti Softbank Corp dan Panasonic Corp. Indeks Nikkei ditutup naik 127,19 poin, atau 0,83%, ke posisi 15.449,79.

Indeks Nikkei mencoba melanjutkan penguatannya.  Relinya saham-saham AS dan kembali melemahnya yen terhadap dollar memberi dampak positif bagi kinerja ekspor Jepang. Penguatan indeks akan diuji seiring fokus investor menyangkut isu kebijakan moneter the Fed. Investor mencermati dua even penting terjadwal pekan ini, FOMC minutes hari ini dan pertemuan tahunan bank sentral di Jackson Hole, Wyoming, esok harinya.

Rekomendasi
NKI 20-08-14
NKI SIGNAL 20-08-14

Kospi
 
Indeks Kospi catat kenaikan penutupan kemarin dengan berhasil berada di level tertinggi dalam dua pekan.

Penguatan indeks ditopang berkat relinya Wall Street menyusul data perumahan AS dan harapan adanya solusi untuk mengatasi krisisi di Ukraina. Indeks Kospi ditutup naik 18,01 poin, atau 0,88%, ke posisi 2.071,14.

Indeks Kospi coba mempertahan laju penguatannya hari ini, menyusul tren positif dari indeks utama Wall Street semalam. Investor terlihat melakukan perburuan saham-saham di tengah ketegangan geopolitik tampak telah memudar. Disamping itu, investor lebih memperhatikan data ekonomi dan kinerja keuangan korporat. Kini investor dihadapkan pada FOMC minutes yang dijadwalkan malam nanti. Faktor ini dapat hambat laju indeks.

Rekomendasi
KSI 20-08-14
KSI SIGNAL 20-08-14

Hang Seng
 
Indeks Hang Seng berada di level tertingginya dalam enam tahun terakhir kemarin, dimana sentimen positif bursa global dan juga kenaikan saham-saham properti dan kontruksi. Sentimen positif ini datang menyusul meredanya kecemasan akan geopolitik dan membaiknya data AS. Saham China Resources Land Ltd melonjak 7,6%. Indeks Hang Seng ditutup naik 167,49 poin, atau 0,67%, ke posisi 25.122,95.

Indeks Hang Seng diperkirakan menguat ikuti jejak kenaikan Wall Street. Tapi laju indeks dibayangi kehati-hatian investor karena menunggu pertemuan tahunan bank sentral di Jackson Hole, Wyoming minggu ini.

Sebagian besar kalangan ragu bakal ada kejutan dalam pertemuan itu, tapi karena banyak pejabat penting yang datang, mungkin bisa ada petunjuk soal ekonomi dan kebijakan. Fokus utama adalah kebijakan moneter the Fed.

Rekomendasi
HSI 20-08-14
HSI SIGNAL 20-08-14

Tidak ada komentar: